Pasar Akhir Pekan Terbaik di Sydney

Bagikan

Mulai dari produk organik lokal dan barang antik hingga kue-kue adiboga serta hasil tangkapan segar hari itu, pasar akhir pekan di Sydney sangat disukai oleh penduduk lokal maupun wisatawan. Baik untuk berbelanja kebutuhan piknik, mengumpulkan barang-barang kreatif untuk dibawa pulang atau sekadar mencuci mata, berikut adalah pilihan pasar dinamis yang hadir pada hari Sabtu dan Minggu.

Sydney Vegan Market

Berlangsung pada hari Minggu ketiga setiap bulan di The Entertainment Quarter, Moore Park, Sydney Vegan Market adalah tujuan utama Anda untuk semua hal yang berbau nabati, bebas dari kekejaman, dan vegan. Dengan 130 kios vegan yang penuh komitmen, mulai dari makanan segar hingga peralatan rumah tangga, kopi hingga fesyen, nantikan juga banyak hiburan dan aktivitas termasuk yoga gratis, pilates, serta kegiatan pendidikan dan kesadaran untuk anak-anak gratis ,”TENT Talks”.

 

Paddington Markets

Diadakan setiap Sabtu pagi, Paddington Markets dimulai pada tahun 1973 sebagai cara untuk menghubungkan perancang busana lokal, pengrajin, pembuat perhiasan, dan seniman dengan para pelanggan. Terkenal karena lokasinya yang terletak di halaman Paddington Uniting Church yang bersejarah di Oxford Street, pasar ini sekarang memiliki lebih dari 150 kios unik yang menjual busana, aksesori, sabun dan lilin beraroma lembut serta gambar-gambar yang menginspirasi. Setelah dari sana Anda dapat pergi ke Paddington Reservoir untuk menikmati tanaman hijau.

Glebe Markets

Glebe Markets adalah salah satu pasar Sabtu paling terkenal di Sydney, kaya akan keragaman, karakter, serta gaya, dan terletak di pusat distrik Glebe yang memancarkan suasana santai yang dihiasi bangunan bersejarah. Menawarkan pakaian vintage yang penuh warna, pakaian baru yang dirancang oleh penduduk setempat, serta perhiasan dan aksesori kerajinan tangan, pasar ini memiliki lebih dari 200 kios untuk Anda jelajahi. Pastikan untuk bersantai di halaman rumput terdekat setelah Anda puas berbelanja ditemani berbagai makanan lezat; pasar ini juga memiliki kedai makanan yang menjual gozleme, kebab, pangsit, donat unik, dan ayam tandoori.

The Rocks Markets

Akhir pekan menjadi lebih semarak di The Rocks Markets, tempat barang-barang artisanal yang dikurasi dengan cermat, jajanan kaki lima yang lezat, dan pemandangan tepi pelabuhan tersedia untuk dinikmati di jalan berbatu tertua di Sydney. Temui seniman dan fotografer setempat, produk kecantikan buatan tangan, atau izinkan salah satu dari banyak penjual makanan untuk memenuhi rasa keingintahuan Anda. Pasar ini dapat dicapai dengan berjalan kaki dari pusat bisnis dan hanya beberapa langkah dari feri, kereta api, dan bus di Circular Quay dan Wynyard. Setelah Anda puas berbelanja, kunjungilah beberapa pub tertua di Sydney atau makan di restoran yang menghadap ke pelabuhan.

Sydney Fish Market

Nikmati suasana dinamis Sydney Fish Market, pasar ikan aktif yang terletak di pelabuhan di Blackwattle Bay, Pyrmont – tidak jauh dari pusat kota Sydney. Sydney Fish Market adalah pasar terbesar dari jenisnya di belahan bumi bagian selatan, yang menjual berbagai makanan laut dan hasil bumi segar; juga terdapat kafe, restoran, lelang grosir, dan Sydney Seafood School. Di Sydney Seafood School, Anda dapat mempelajari seni memasak hidangan laut secara langsung, termasuk makanan lezat dan segelas anggur.

Tertarik untuk mengunjungi [destinasi]? Bersama Dwidayatour, Anda dapat langsung mengunjungi objek wisata di atas mulai dari [harga] Juta-an saja! Dwidayatour memiliki cabang di seluruh kota besar di Indonesia (cari lokasi cabang terdekat disini) atau cek disini untuk beli paketnya via online dengan harga terbaik menuju New South Wales. Tersedia discount hingga Rp 5 Juta untuk liburan terbaik Anda. Ditunggu hasil foto liburannya bersama Dwidayatour ya! Karena Dwidayatour, Making Travel Easy.

Artikel Terbaru

Pastikan Anda mendapatkan momen liburan terbaik.

0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x